Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace

Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace


Ditahun 2020, dicatat pengguna Facebook mencapai angka tembus 140juta. Hal inilah yang membuat Facebook menjadi pilihan salah satu pasar digital yang sangat di sukai. Mulai dari pebisnis pemula hingga perusahaan menggunakan Facebook sebagai sarana promosi.

Kali ini saya akan membagikan cara terbaru posting jualan di Facebook Marketplace. Bagi kalian yang ingin memulai usaha khususnya jualan di facebook, simak tutorial dibawah ini.

Saat pertama kali membuka aplikasi facebook, klik tanda garis tiga yang ada dipojok kanan atas atau langsung klik logo marketplace yang ada ditengah atas. Akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini. 

Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace

Jika sudah, klik icon "jual".

Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace (12)


Selanjutnya muncul pilihan barang apa yang akan anda jual, jika kalian menjual produk fashion, makanan, kosmetik kalian pilih "barang".

Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace (3)

Langkah berikutnya isi gambar produk yang kalian jual (maksimal 10 foto), judul, harga, kategori, kondisi, keterangan dan lokasi.

Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace (4)

Untuk kategori sesuaikan dengan yang kalian jual. Scroll kebawah hingga kategori produk ketemu.

Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace (5)

Setelah semuanya terisi, lihat dibagian paling bawah, ada pilihan opsi tawaran. Sembunyikan dari teman artinya kalian tidak ingin teman di facebook melihat produk yang kalian upload.  Tawarkan di lebih banyak tempat artinya kita bisa menawarkan produk ke banyak grup jual beli sekaligus jika sebelumnya kalian sudah bergabung dengan grup jual beli. Dan yang terakhir Additional listing options artinya jika ada yang ingin dirubah atau ingin menambahkan seperti varian dan lain-lain.

Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace  (6)

Jika memilih tawarkan di banyak tempat, akan terlihat seperti gambar dibawah ini. Kalian bisa memilih maksimal 20 grup dalam sekali post. Jika sudah klik "selesai".

Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace  (7)

Postingan jualan kalian akan terlihat "aktif".

Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace  (7)

Sampai disini sebenarnya kalian sudah berhasil posting jualan di Facebook Marketplace. Tetapi saya akan menjelaskan lebih rinci agar kalian dapat memanfaatkan fitur apa yang ada di facebook Marketplace. Klik tanda akun seperti gambar dibawah ini.

Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace (9)

Lalu klik pada bagian "penawaran".

Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace (10)

Sekarang akan terlihat tawaran yang baru saja kalian upload. Akan ada tulisan "tawaran ini sedang ditinjau". Jangan panik, facebook sedang melakukan pengecekan / screening terhadap produk apa yang kalian jual. 

Cara Terbaru Posting Jualan di Facebook Marketplace (11)

Jika produk kalian tidak melanggar, tulisan tersebut akan hilang. Jika produk kalian melanggar, akan ada tulisan berwarna merah, hapus segera lakukan pengecekan. 

Produk-produk yang dilarang adalah, obat-obatan tanpa resep dokter, hewan, dan senjata yang mebahayakan.

Berjualan di Facebook sebenarnya sangat mudah dilakukan semua orang. Yang susah hanya tak semua orang mempunyai literasi digital yang memadai. Alangkah baiknya sebelum memulai posting jualan di facebook marketplace, luangkan waktu untuk memahami dulu semua fitur yang ada, seperti messenger, pengaturan privasi, nomor telp, foto profil, nama, dan  lain-lain hingga kalian merasa cukup mahir menggunakan facebook. Ini sangat penting karena saat memulai jualan kita tidak akan kesulitan dalam hal memberikan pelayanan kepada calon pembeli nantinya.

Jadi itu tadi tentang cara terbaru posting jualan di Facebook Marketplace. Jika ada pertanyaan silhkan tanyakan di kolom komentar dibawah atau bisa menghubungi saya melalui form kontak. Semoga bermanfaat.

0 Comments

Posting Komentar